Cara daftar Bing webmaster

Halo selamat pagi semua, semoga tetap sehat dan bisa share informasi yang baik ya. Kali ini saya akan share bagaimana caranya anda untuk mendaftar ke Bing webmaster, melakukan verify site dan menambahkan sitemap.

Bagi yang belum mengetahui Bing itu apa, bing adalah search engine yang dimiliki oleh raksasa software Microsoft, di Indonesia memang tidak begitu sepopuler google, mungkin dari teman-teman belum mengetahui hal ini.

Market Share

Seperti hal nya google, bing juga mempunyai andil cukup besar bila dibandingkan dengan search engine yang lain, misalnya menurut statcounter.com sebesar 2.78%, menurut oberlo.com sebsar 2.55%, dan menurut webfx.com sebesar 2,44%.

bing market share

Dalam hal ini Bing milik microsoft menempati urutan nomor 2 dalam hal kepopuleran mesin pencari setelah google.

Internet Usage Statistic

Jika kita bandingkan dengan pengguna internet di dunia yang penetrasi nya sampai dengan 62% dari total populasi, anda bisa menelusuri dari situs internetworldstats.com yang mencapai 4.8 Milyar sedangkan total populasi nya mencapai 7.7 Milyar.

internet usage vs world population

Market share antara 2.44% – 2.70% dari 4.8 Milyar itu angka yang cukup besar, yakin sekitar 129 juta orang yang menggunakan Bing diseluruh dunia.

Fungsi

Sudah barang tentu fungsi utama kita mendaftarkan situs kita ke bing webmaster adalah untuk dapat bagian kue dari market share yang anda, sehingga situs kita bisa tampil pada mesin pencari bing dengan apik.

Daftar

Berikut adalah cara mendaftar pada bing webmaster :

  1. Kunjungi situs bing.com
  2. Klik Signup
  3. Pilih Menggunakan akun microsoft atau google
  4. Saya coba menggunakan akun google
  5. Login menggunakan gmail anda
Site Verification

Pada tahap ini sebenarnya anda bisa melakukan verifikasi menggunakan google search console, namun demikian saya akan memberikan tutorial dengan cara verifikasi manual agar anda lebih memahaminya.

  1. Input site URL anda misalnya : https://hendrawijaya.net
  2. Klik Add

Verify Site

Kemudian ada 3 metode verifikasi untuk situs anda, saya sarankan anda menggunakan mode HTML meta tag seperti halnya artikel saya sebelumnya saat verifikasi google search console.

HTML Meta Tag

Anda perlu menginstall plugin insert header and footer terlebih dahulu, kemudian copy paste meta tag pada bagian head dan klik save.

insert header and footer

Setelah anda selesai menempelkan pada plugin insert header and footer, silahkan anda klik Verify.

meta tag

WP Cache

Jika anda menggunakan cache pada wp, silahkan di clear cache atau purge terlebih dahulu setelah melakukan save pada plugin insert header and footer agar file yang digerate dari website anda sudah di perbaharui struktur nya.

success message

Add Sitemap

Setelah anda selesai menyematkan html meta tag dan berhasil verify situs anda, langkah selanjutnya anda menambahkan sitemap situs ke bing webmaster.

Navigasi ke menu sitemap, kemudian klik submit sitemap.

submit sitemap

Test Robots.txt

Setelah anda melakukan submit sitemap ke bing webmaster, langkah selanjutnya adalah melakukan test pada robots.txt, apakah sitemap anda benar-benar di izinkan diakses oleh bingbot.

Navigasi ke Tools and Enhancements, kemudian klik Robots.txt tester, input alamat url sitemap anda dan klik test.

robots txt tester

Kesimpulan

Kini situs anda berkesempatan untuk muncul pada search engine bing saat orang menggunakan bing dalam mesin pencarian mereka yang related kepada artikel di situs anda.

Sama hal nya dengan webmaster tools yang lain, anda bisa melihat peforma situs antara iven impressi dan iven klik, dan isue-isue apa saja yang terdapat pada situs anda akan diberikan informasi oleh bing.

Selamat mencoba dan selamat bagi-bagi kue bing.

Wassalam
Hendra Wijaya

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top