Cara kirim naskah ke penerbit gramedia

Halo sore semua, masa pandemic ini pastinya kalian banyak tidur kan ya, lantas mimpi kalian apa ? hehehe. Beberapa orang bermimpi menjadi penulis atau sekedar untuk menuangkan unek-unek dari pikiran nya dan bisa dibaca oleh semua orang, walaupun cuma sekedar mimpi, ya tidak masalah bukan.

Cara baru mengirim naskah

Sesuai dengan judul artikel kali ini, saya akan share bagaimana langkah mengirim naskah anda ke penerbit Gramedia seperti dilansir dari blog nya, penerbit gramedia tidak lagi menerima naskah konvensional berupa hardcopy dan email, tetapi mereka sudah memiliki system informasi yang disebut sebagai DPS (Digital Publishing System), dimana dalam system ini naskah yang kalian tulis akan di distribute ke 6 penerbit dari group gramedia, yakni :

Gramedia Pustaka Utama (GPU), Elex Media Komputindo, Grasindo, Kepustakaan Populer Gramedia (KPG), m&c! dan Bhuana Ilmu Populer (BIP)

Keuntungannya kalian tidak perlu mengirimkan 1 per 1 naskah kalian ke semua penerbit gramedia, cukup 1 naskah bisa di reivew oleh editor dari group tersebut. Menariknya adalah naskah kalian juga dapat dipantau apakah diterima atau tidak oleh penerbit, kalian bisa lihat dari dashboard nya.

Mendaftar ke DPS gramedia

Berikut adalah langkah-langkah :

  • Login ke system dps
  • Klik Register
registers
  • Masukkan email anda yang valid
  • Password
  • dan Captcha
  • Klik Register
register menggunakan email valid
  • Kemudian akan ada notifikasi di email anda
  • Silahkan konfirasi aktivasi akun
  • Klik tombol aktivasi akun
Email aktivasi
  • Setelah email dikonfirmasi silahkan login menggunakan email dan password yang anda buat sebelumnya.
  • Isikan data diri dan alamat anda dengan lengkap
dashboard dps

Setelah anda mengisi data diri dan alamat lengkap silahkan anda upload naskah anda agar dapat direview oleh editor gramedia group. Dan anda bisa memantau hasil naskahnya pada dashboard anda.

The systems

Saya tertarik dengan systemnya dps ini karena menurut saya sangat memudahkan bagi penulis-penulis handal dari luar sana agar berkesempatan di review oleh 6 penerbit sekaligus.

Artikel ini untuk referensi bagi siapa saja yang ingin mencoba mengirim naskah ke gramedia group. Silahkan kejar mimpi kalian ya! Semoga sukses teman-teman.

Link Digital Publishing System nya disini.

Jika ada yang berpengalaman terkait hal2 penerbitan naskah atau yang punya self publishing bisa dishare di kolom komentar ya, agar kita bisa belajar bersama.

Wassalam
Hendra Wijaya


Discover more from hendrawijaya.net

Subscribe to get the latest posts sent to your email.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top

Discover more from hendrawijaya.net

Subscribe now to keep reading and get access to the full archive.

Continue reading