Cara mudah create auto purchase pada peer to peer lending koinworks

Halo selamat pagi semua, kali ini saya akan share bagaimana cara untuk membuat pinjaman otomatis kepada debitur dengan grade dan tenor yang sudah di setting diawal pada platform fintech p2p lending dalam hal ini adalah koinworks.

Bagi yang belum mendaftar dikoinworks anda bisa mulai daftar terlebih dahulu disini, dan jika yang belum mengenal apa itu peer to peer lending bisa membacanya disini.

Auto purchase adalah salah satu fitur unggulan dari koinworks dimana anda bisa menginvestasikan dana anda secara otomatis, baik besaran investasi, grade investasi hingga jangka waktunya.

Misalnya anda akan menginvestasikan 100k untuk grade A dan jangka waktu < 6, pada bagian dana yang akan digunakan pada bagian bisnis, kesehatan atau pendidikan, maka jika ada debitur yang ingin meminjam dana dengan kondisi profile seperti yang disebutkan diatas, maka otomatis anda akan menjadi sumber dana nya.

Berikut ini adalah langkah-langkahnya :

  • Login ke koinworks disini
  • Kemudian Klik “Browse”
  • Kemudian Klik “Auto Purchase”

  • Berikan nama untuk auto purchase anda misal “Grade B 6-12 Bulan”
  • Kemudian masukan jumlah funding / dana yang akan di investasikan
  • Kemudian tentukan lama pinjaman, grade, dan tipe nya
  • Klik “Save Auto Purchase”

Nah sekarang anda tinggal menunggu para debitur yang mempunyai kriteria seperti yang anda tuangkan dalam fitur auto purchase, nantinya jika ada yang cocok, maka anda akan mendapatkan informasi email bahwa anda sudah menginvestasikan dana anda.

Silahkan tinggalkan komentar untuk dapat berdiskusi lebih lanjut.

Wassalam
Hendra Wijaya

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top