Daftar Isi :
Halo, selamat siang semua, gimana kabarnya hari ini ? semoga kalian baik-baik saja ya. Kali ini saya akan share pengalaman saya untuk transfer domain dari registran indonesia ke google domain.
Tujuan
Seperti biasa, tujuan nya yang pertama adalah untuk memenuhi rasa penasaran saya bagaimana proses transfer domain antar registran, terlebih lagi transfer nya ke google domain.
Yang kedua, untuk menjawab beberapa pertanyaan, apakah jika kita melakukan transfer domain yang belum expired akan menambah masa expired di registran yang baru atau tidak.
Berikut nya adalah terkait security dan infrastruktur dari google sendiri, ekosistem google sudah cukup lengkap mulai dari hal akun email hingga cloud computing. Jika kita masuk dalam ekosistem google harus nya lebih mudah untuk scalable di kemudian hari.
Cara Transfer
Sebelumnya anda harus memiliki akun pada google domain, silahkan anda daftar terlebih dahulu pada google domain.
Jika anda sudah mendaftar, langkah selanjutnya adalah melepaskan protected transfer nya terlebih dahulu pada registran yang lama.
Matikan Kunci Domain
Protected transfer ini digunakan sebagai lapisan security untuk domain anda agar tidak di transfer ke registran lain tanpa sepengetahuan anda.
Silahkan matikan terlebih dahulu protected transfer, masuk ke dashbord registran anda yang lama, dalam hal ini sebelumnya saya menggunakan registran idwebhost(.)com.
Ubah kunci domain / protected transfer menjadi tidak aktive terlebih dahulu.

Kode EPP
Protected transfer / kunci domain di lengkapi juga dengan kode EPP, kode ini sangat penting, karena fungsinya sebagai ‘password’ saat nanti anda transfer ke google. Jadi catat kodenya ya. Kode EPP biasanya ada pada dashbord domain anda.

Setelah anda buka kunci domain dan mendapatkan kode EPP, langkah selanjutnya adalah melakukan transfer pada google domain.
Transfer Domain
Klik Transfer domain pada menu google domain. Masukan domain yang akan anda transfer. Saya masukan domain ini : hendrawijaya.net. Kemudian Klik Enter.

Google hanya mengizinkan transfer domain TLD (Top Level Domain), seperti .com, .net, .info, .blog, dll) Dan Umur domain minimal adalah 6 bulan.
Jadi pastikan domain anda adalah TLD dan berumur lebih dari 6 bulan.
Transfer domain ke google memang sedikit lebih mahal harganya dibanding dengan registran lokal di indonesia, harga 165.930 untuk 1 tahun.
Masukan kode EPP yang sudah anda persiapkan sebelumnya pada text box enter authorization code. Klik Continue.

Setelah anda menginputkan kode EPP, maka proses selanjutnya adalah pembayaran perpanjangan domain yang baru.
Expire Date
Jadi, masa expired domain anda akan bertambah, misalnya sebelum transfer domain masa expired domain anda 17 Feb 2021, setelah anda transfer ke google menjadi 17 Feb 2022.
Silahkan melakukan pembayaran untuk transfer domain anda dengan klik process to checkout.

Setelah pembayaran berhasil dilakukan, anda diminta untuk menunggu sekitar 7 hari dari proses transfer.

Email Konfirmasi
Saya coba menghubung cs idwebhost dan diberikan email pemberitahuan bahwa akan dilakukan transfer domain dari idwebhost ke google, saya diberikan waktu sampai 1 minggu, jika tidak ada konfirmasi pembatalan, maka akan segera ditransfer ke google pada tanggal yang sudah ditentukan.

Update 16 Sep 2020
Saya sudah mendapatkan email dari google untuk domain hendrawijaya.net sudah berhasil ditransfer dari registran idwebhost ke google. Berikut emailnya.

Kesimpulan
Diatas adalah langkah-langkah bagaimana anda melakukan transfer domain dari registran lama ke google. Untuk lebih detailnya anda bisa membaca knowledge base dari google.
Tidak ada maksud lain untuk transfer kecuali karena saya penasaran dan ingin mencicipi ekosistem google di masa yang akan datang. Walaupun masih banyak domain-domain saya yang tetap berada di idwebhost.
Jika anda ingin membeli domain baru digoogle silahkan baca artikel saya ini.
Selamat mencoba, jika ada pertanyaan silahkan pada kolom komentar ya.
Wassalam
Hendra Wijaya
Discover more from hendrawijaya.net
Subscribe to get the latest posts sent to your email.